Senin, 07 Juni 2021

Sepuluh Prinsip Kebijakan



Asy-Syumuliyah (Lengkap dan Integral)

Mempertimbangkan berbagai aspek, memandang dari berbagai perspektif, dan mensinkronkan satu aspek dengan aspek yang lainnya.

Minggu, 06 Juni 2021

Delapan Fikrah Ikhwan





Dakwah Salafiyah

Mengajak kembali kepada Islam dengan sumbernya yang jernih, yaitu al-Qur’an dan as-Sunnah.

 

Thariqah Sunniyah

Membawa jiwa untuk mengamalkan sunnah Rasulullah dalam segala hal.

Kamis, 09 Juli 2020

3 SUNNAH DALAM KEHIDUPAN

Memenangkan Kompetisi dalam Bisnis ~ Marketing.co.id


*Sunnah = Hukum Alam


Dalam kehidupan di dunia, selain ada aturan tertulis berupa Al-Quran, firman Allah swt dan aturan-aturan yang dibuat manusia untuk mengatur kehidupannya, ada juga aturan yang tidak tertulis, atau sering disebut juga hukum alam, yang dalam istilah Islam dikenal dengan sunnah (sunnatullah).

Ketiga hukum alam itu adalah: Hukum Berkompetisi (Sunnah Tanafus), Hukum Tolak Menolak (Sunnah Tadafu’), dan Hukum Pergiliran (Sunnatut Tadawul).

Selasa, 07 Juli 2020

DEKLARASI IBLIS

Iblis yang Menggoda Adam Masih Hidup hingga Kini - Skanaa


Setelah Allah swt. menciptakan Nabi Adam as, kemudian Allah swt menyuruh para malaikat untuk bersujud kepadanya, karena karakter malaikat tidak pernah mendurhakai Allah swt. terhadap apa yang diperintahkan-Nya kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan, mereka pun bersujud kepada Nabi Adam as. Hanya satu yang tidak mau bersujud kepada Nabi Adam as, yaitu iblis. Peristiwa ini dijelaskan dalam al-Quran surat Al-Baqarah ayat 34,

Dan (ingatlah) ketika Kami berfirman kepada para malaikat: "Sujudlah kamu kepada Adam," maka sujudlah mereka kecuali Iblis; ia enggan dan takabur dan adalah ia termasuk golongan orang-orang yang kafir.” (QS. Al-Baqarah: 34)

Senin, 06 Juli 2020

DOSA PERTAMA (lagi)

HABIL DAN QABIL PUTERA NABI ADAM a.s. | FERDFOUND

Tulisan sebelumnya tentang dosa pertama yang dilakukan makhluk terhadap kholik-nya (Allah swt), yaitu dosa kesombongan yang diperlihatkan Iblis tatkala menolak perintah Allah untuk sujud kepada Nabi Adam as.

Tulisan kali ini, sama tentang dosa pertama, tapi dosa yang dilakukan seorang manusia di dunia ini, di muka bumi ini. Dosa apakah itu?

Minggu, 05 Juli 2020

DOSA PERTAMA

Salah Satu Bukti Kesombongan Iblis | Pimpinan Cabang Pemuda ...


Tahukan Anda apa dosa pertama yang dilakukan makhluk terhadap Allah, Kholik, sang penciptanya?

Dosa pertama yang dilakukan makhluk Allah terhadap peciptanya, adalah dosa kesombongan atau takabur yang diperlihatkan Iblis ketika menolak perintah Allah swt untuk sujud kepada Nabi Adam as.

Kamis, 14 November 2019

Adam Bukan Manusia Pertama di Bumi


Tulisan ini diambil dari sebuah buku yang baru terbit yang berjudul sama, Adam Bukan Manusia Pertama di Bumi. Entah tulisan ini mau disebut resensi atau sinopsis dari buku itu, terserahlah, yang jelas isi buku tersebut menginspirasi saya untuk menulis ini,

Mendobrak sesuatu yang selama ini dianggap mapan selalu mengundang perhatian, kalau tidak menimbulkan kehebohan. Seperti buku yang saya baca ini. Seperti kita ketahui paham atau keyakinan bahwa Adam adalah manusia pertama di bumi sudah dipegang hampir semua manusia, tidak saja yang beragama Islam. Saya katakana hampir semua, karena ada beberapa yang meyakini sebaliknya, bahwa Adam itu bukan manusia pertama di bumi, tetapi sebagai makhluk pengganti yang Allah ciptakan untuk menggantikan makhluk-makhluk (manusia?) sebelumnya yang mendiami bumi.